Monday, November 22, 2010

La Tahzan – Jangan bersedih

PENGANTAR PENULIS



Segala puji bagi Allah, Tuhan semesta alam. Shalawat dan salam semoga
tercurah ke haribaan Rasulullah s.a.w., keluarganya serta para shahabatnya. Wa Ba’du.

Berikut ini buku La Tahzan. Semoga Anda senang membacanya dan
dapat mengambil manfaat darinya. Namun sebelum membaca, telitilah dahulubuku ini dengan nalar yang sehat, logika yang jernih dan, di atas itu semua, dengan ayat-ayat Allah yang senantiasa terjaga dari kekeliruan.

Tentu saja tak bijak menilai sesuatu secara terburu-buru sebelum pernah membayangkan, merasakan dan menciumnya sendiri. Dan adalah sebuah kejahatan terhadap ilmu ; memfatwakan sesuatu secara terburu-buru sebelum terlebih dahulu mengkaji akar permasalahannya, mendengar pernyataanpernyataan tentangnya, mencari argumen-argumen yang mendasarinya, dan membaca dalil-dalil yang berkaitan dengannya.

Saya menulis buku ini untuk siapa saja yang senantiasa merasa hidup dalam bayang-bayang kegelisahan, kesedihan dan kecemasan, atau orang yang selalu sulit tidur dikarenakan beban duka dan kegundahan yang semakin berat menerpa. Dan tentu saja, siapa di antara kita yang tidak pernah mengalami semua itu?

Untuk lebih lengkap tentang "La Tahzan – Jangan bersedih"

Related Posts by Categories



0 comments:

Post a Comment

Pengantar Bunga © 2009. Design by : Gunadarma
Sponsored by Dwi Pangestuti